Awar-awar

Ficus septica Burm. f.
Moraceae

Berperawakan perdu sampai tinggi 5 m., tumbuh dimana-mana dari tepi pantai sampai ketinggian 1.200 m dpl., menyukai tempat terbuka dan cenderung tumbuh dominan pada hutan muda, ladang atau kebun yang tidak terawat. Daun tunggal, hijau dan lebar. Buah muncul pada ketiak daun, berbentuk bulat pipih dan berlekuk agak dalam pada bagian ujungnya, berbintik-bintik, berwarna hijau muda atau hijau keabu-abuan.

Akar awar awar bersama akar pisang swanggi dapat digunakan untuk pengobatan sesak nafas akibat keracunan (penawar) keracunan ketam atau ikan beracun atau keracunan gadung dengan cara mengunyah secara bersama, kemudian menelanya.